Resep dan Cara Membuat Tenggiri Bumbu Kuning Enak dan Sedap
Title : Resep dan Cara Membuat Tenggiri Bumbu Kuning Enak dan Sedap
Link : Resep dan Cara Membuat Tenggiri Bumbu Kuning Enak dan Sedap
Ini salah satu masakan mama yang jadi favorit saya. Mama saya biasanya pakai ikan tongkol tapi berhubung gak ada jadinya saya pakai tenggiri.
#DikuahinBiarSyedep
Bahan-bahan
- 300 gr Ikan Tenggiri
- Bumbu yang dihaluskan :
- 2 siung bawang putih
- 4 siung bawang merah
- 3 kemiri
- 1 ruas kunyit
- 1 cabe merah (saya buang biji cabai nya)
- Bahan Pelengkap :
- 1 bungkus santan kara (65 ml)
- 2 batang serai (memarkan)
- 2 daun salam
- secukupnya Garam, gula, merica bubuk
Langkah
Sebelum digoreng, tenggiri nya di beri garam dan merica kemudian diamkan sekitar 10 mnt. Goreng tenggiri sampai warna nya kecoklatan
Untuk santan saya larutkan dulu dengan kurleb 200 ml air hangat
Tumis bumbu halus sampai wangi kemudian masukkan serai dan daun salam, sambil masukkan air sedikit2 (kurleb 200ml)
Masukkan santan kemudian aduk sampai merata. Masukkan garam, gula, dan merica. Koreksi rasa kemudian terakhir masukkan tenggiri, diaduk dan diamkan sampai bumbu meresap.
Similarly, info on how to create and Resep dan Cara Membuat Tenggiri Bumbu Kuning Enak dan Sedap, hopefully it can give you a culinary experience for all, and good luck at home.
0 Response to "Resep dan Cara Membuat Tenggiri Bumbu Kuning Enak dan Sedap"
Post a Comment